Sunday, November 09, 2008

Quantum of Solace

(pic. taken from Quantum of Solace - wikipedia)

Sudah lihat film terbaru-nya Jmes Bond? Saya sendiri baru saja lihat film terbarunya agent 007 itu kemaren Jumat sore, tepatnya 7 November 2008 kemarin, tepat premiere tayangan perdana di Norway sini. Maka sebelum pulang kantor udah rame-rame saya dan beberapa temen kantor beli tiket bioskop online via internet, harga tiketnya NOK 100. Mahal siih kalo di-ukur pake harga Rupiah...la gimana tidak, dengan tiket NOK 100 berarti itu sama dengan kira-kira Rp 150.000,- . Tak apalah..demi liat James Bond!

Film diputar pukul 18.00, berhubung kantor kami ngga jauh-jauh amat dari bioskop di salah satu shopping mall..maka kami sih sante aja dari kantor tinggal jalan kaki kesana. Sampe disana hehehehe antrian panjang juga untuk melihat film yang pukul 18.00. Sore itu ada 5 kali tayangan untuk premiere James Bond di bioskop ini. Ya..ya...ya...begini memang demam James Bond .

Studio 1 dimana kami menonton film Quantum of Solace punya kapasitas hampir 300 kursi...sore itu hampir sekitar 250an penonton...yup, hampir full! Jadilah cukup menyenangkan juga antusiasisme menonton premiere film ini.

Detik pertama film ini dibuka dengan adegan kebut-kebutan di jalan raya...tipikal film action...cukup menegangkan sebagai pembuka film. Namun setelah saya denger lagu pembuka Quantum of Solace wah kok kurang "menggigit" yah hehehehe. Wah jangan-jangan pertanda film ini 'ga asik. Sampai akhirnya film ini selesai...hehehehe bener duga'an saya...filmnya kurang asik dibandingkan dengan Casino Royale...itu menurut saya loh ya. Walaupun film ini tetep dibintangi oleh si Daniel Craig (yang punya mata biru yang indah....srrrrrr )...namun rasanya kok ceritanya kurang asik...terlalu biasa saja untuk film sekeren James Bond. Tidak ada intrik rumit yang dihadirkan dalam film ini...ceritanya cukup datar...namun saya terkesan juga dengan teknologi yang dipakai pada saat salah seorang agent menerangkan kepada si M bagaimana mereka melacak uang yang ditemukan dari salah seorang tersangka. Mereka pakai teknologi touchscreen yang aduuuuh keren habis.

Sepulangnya nonton film ini....kami rame berbincang tentang film ini....dan kami sepakat hehehe film ini kurang "legit" alias kurang "menggigit" dibanding film pertama si Daniel Craig di serial James Bond. Maka karena tidak adanya "gigitan" dalam film ini...sepulang nonton film, maka kami rame-rame menggigit kebab alias makan malam di salah satu restoran kebab paling enak di sini.

Bagi yang penasaran film ini....yah selamat menikmati...siapa tau anda menyukainya!

Labels:

--------------------oOo--------------------

0 Comments:

Post a Comment

<< Home